Rapat MAA Kecamatan Darul Imarah
Darul Imarah – Keuchik Lam Bheu, drh. Syahrul HM menghadiri undangan rapat Pembentukan Pengurus MAA Kecamatan Darul Imarah Aceh Besar di UDKP Kecamatan Darul Imarah.
Kegiatan yang diinisiasi oleh MAA Kabupaten Aceh Besar ini bertujuan untuk peremajaan kepengurusan Majelis Adat Aceh Kecamatan dalam wilayah Kabupaten Aceh Besar periode 2019 – 2024.
Rapat dihadiri oleh Camat, Kapolsek, Danramil, Imuem Mukim dan Keuchik dalam wilayah Kecamatan Darul Imarah.